Kamis, 20 November 2014

Tugas 2

A. TIPE / BENTUK ORGANISASI

~ Piramida Mendatar(flat)
 
ciri-ciri :
a.Jumlah satuan organisasi tidak banyak sehingga tingkat-tingkat hirarki kewenangan sedikit
b.Jumlah pekerja (bawahan) yang harus dikendalikan cukup banyak
c.Format jabatan untuk tingkat pimpinan sedikit karena jumlah pimpinan relatif kecil.
 
~ Piramida Terbalik
 
Organisasi piramida terbalik salah satu unit dari tipe piramida terbalik ialah jumlah jabatan pimpinan lebih besar daripada jumlah pekerja. Organisasi ini hanya cocok untuk organisasi - organisasi yang pengangkatan pegawainya berdasarkan atas jabatan fungsional seperti organisasi-organisasi/lembaga - lembaga penelitian, lembaga - lembaga pendidikan.
 
~ Tipe Kerucut
 
ciri-ciri organisasi dari tipe kerucut :
a.Jumlah satuan organisasi banyak sehingga tingkat-tingkat hirarki/kewenangan banyak.
b.Rentang kendali sempit.
c.Pelimpahan wewenang dan tanggungjawab dapat dilakukan sampai kepada pejabat/pimpinan yang bawah/rendah.
d.Jarak antara pimpinan tingkat atas dengan pimpinan tingkat bawah terlalu jauh.
e.Jumlah informasi jabatan cukup besar.

Bentuk Organisasi
 
memandangorganisasi dari segi tata hubungan, wewenang dan tanggung jawab yang ada oleh organisasi, Bentuk-bentuk organisasi :
1.Bentuk Organisasi Staff
2.Bentuk Organisasi Lini
3.Bentuk Organisasi Fungsional
4.Bentuk Organisasi Fungsional & Lini
5.Bentuk Organisasi Fungsional & Staff
 

B. STRUKTUR/SKEMA ORGANISASI

Struktur Organisasi adalah susunan dan hubungan-hubungan antar komponen bagian-bagian dan posisi-posisi dalam suatu organisasi, komponen-komponen dalam tiap organisasi memiliki ketergantungan. Sehingga jika suatu komponen baik. Maka akan berpengaruh pada komponen lainnya dan organisasi tersebut.
Menurut Keith Davis ada 6 bagan bentuk struktur organisasi yaitu :
1.      Bentuk Vertikal
Dalam bentuk ini, sistem organisasi pimpinan sampai organisasi atau pejabat yang lebih rendah digariskan dari atas ke bawah secara vertikal.

2.      Bentuk Mendatar / Horizontal
Dalam bentuk ini, saluran wewenangnya dari pucuk pimpinan sampai dengan satuan organisasi atau pejabat yang terendah disusun atau digariskan dari kiri kea rah kanan atau sebaliknya.

3.      Bentuk Lingkaran
Dalam bentuk lingkaran, saluran wewenangnya dari pucuk pimpinana sampai dengan satuan organisasi atau pejabat yang terendah disusun dari pusat lingkaran ke aarah bidang lingkaran.

4.      Bentuk Setengah Lingkaran
Bagan Setengah lingkaran ialah bentuk bagan organisasi yang saluran wewenang dari pucuk pimpinan sampai dengan satuan organisasi atau pejabat yang terendah disusun dari pusat lingkaran kea rah bidang bawah lingkaran atau sebaliknya.

5.      Bentuk Elliptical
Dalam bentuk ini, saluran wewenangnya dari pucuk pimpinan sampai dengan satuan organisasi atau pejabat yang terendah digambarkan dengan pusat Elips kearah bidang elips

6.      Bentuk Piramid terbalik
Dalam bentuk ini, saluran wewenang dari pucuk pimpinan sampai dengan organisasi atau pejabat terendah digambarkan dalam susunan berbentuk piramid terbalik.



Macam-macam Skema Organisasi
a.       Berdasarkan teknik atau cara membuatnya :
·         Skema organisasi Tegak Lurus dari atas kebawah
·         Skema organisasi Mendatar dari kiri kekanan
·         Skema organisasi gabungan Tegak Lurus dan Mendatar
·         Skema organisasi Lingkaran
·         Skema organisasi Gambar

b.      Berdasarkan isi atau fungsi didalamnya :
·         Skema Organisasi Fungsional
Menjelaskan tentang letak dari fungsi-fungsi tugas dalam hubungannya dengan fungsi-fungsi yang lain dan saling berkaitan antara satu dengan yang lain.

·         Skema Organisasi Jabatan
Menjelaskan tentang garis wewenang yang harus dianut sesuai dengan jabatan masing-masing, tetang cara bekerja, apa yang harus ia lakukan dan pencapaian yang ia dapatkan.

·         Skema Organisasi Nama
Menjelaskan tentang garis wewenang yang harus dianut sesuai dengan nama-nama para pejabat yang bersangkutan, yang mengejarkan pekerjaan sesuai dengan bidangnya

·         Skema Organisasi Nama dan Jabatan
Menggabungkan antara masing-masing jabatan dengan masing-masing nama para pejabat dalam suatu organisasi.

·         Skema Organisasi Struktur
Menjelaskan tingkatan jenjang antara unit-unit dalam organisasi tersebut, dan juga fungsi-fungsi antara bagian-bagian itu satu sama lain yang saling berhubungan dan juga saling membantu

 

C. SPAN OF CONTROL

 Span of control adalah kemampuan manajer untuk melakukan koordinasi secara efektif yang sebagian besar tergantung jumlah bawahan yang melapor kepadanya. Prinsip rentang manajemen berkaitan dengan jumlah bawahan yang dapat dikendalikan secara efektif oleh seorang manajer. Bawahan yang terlalu banyak kurang baik, demikian pula jumlah bawahan yang terlalu sedikit juga kurang baik.

Istilah-istilah lain rentang manajemen:
1. span of control 2. Span of authority 3. Span of attention atau span of supervision
Hubungan rentang manajemen dan koordinasi:
”Semakin besar jumlah rentang, semakin sulit untuk mengoordinasi kegiatan-kegiatan bawahan secara efektif.”  Prinsip rentang manajemen berkaitan dengan jumlah bawahan yang dapat dikendalikan secara efektif oleh seorang manajer. Pengertian rentang manajemen dapat bermacam-macam ada yang mengatakan span of control, span of authority, span of attention atau span of supervision,
Berapa sebenaranya bawahan seorang manajer agar manajer dapat melaksanakan tugasnya dengan efektif dan efisien. Disini belum ada ketentuan yang pasti berapa seharusnya bawahan yang ada dalam tanggung jawabnya. Bawahan yang terlalu banyak kurang baik, demikian pula jumlah bawahan yang terlalu sedikit juga kurang baik. Ada dua alasan mengapa penentuan rentang yang baik dan tepat. Pertama rentang manajemen memperngaruhi penggunaan efisien dari manajer dan pelaksanaan kerja efektif dari bawahan mereka. Kedua, adanya hubungan antara rentang manajemen dengan struktur organisasi, dimana semakin sempit rentang manajemen struktur organisasi akan berbentuk “tall” sedang rentang manajemen yang melebar akan membentuk struktur organisasi “flat” yang berarti tingkatan manajemen semakin sedikit.

Untuk memilih suatu rentang manajemen, manajer harus mempertimbangkan hubungan manajer dengan bawahan dalam dua kelompok dua atau lebih, juga memeperhatikan hubungan satu dengan satu secara langsung dengan bawahan. Secara matematik V.A. Graicunas menetapkan rumus matematikan untuk menghitung jumlah hubungan yang akan dilakuka.


sumber : lista.staff.gunadarma.ac.id
               http://tkampus.blogspot.com/2012/04/struktur-dan-skema-organisasi.html
               http://zahidb.blogspot.com/2012/11/rentang-kendali-span-of-control-dengan.html 

Sabtu, 15 November 2014

Softskill - Tulisan Bebas



Hutan


     Saya akan memberikan opini tentang hutan , menurut saya hutan sangat berperan penting dalam kehidupan manusia , apalagi bagi penduduk sekitar yang bermukim disekitar hutan , bahkan bagi , mereka hutan adalah tempat sebagai sumber mata pencarian , kita tau bahwa di dalam hutan banyak terdapat hewan , tumbuhan , dll .
     Kita juga tau hutan sangat berperan penting dalam penyerapan CO2 atau karbondioksida yang akan di reproduksi menjadi oksigen yang dibutuhkan oleh makhluk hidup yang ada di bumi ini , sangat besar sekali peran penting hutan dalam kehidupan mahkluk hidup , tetapi jika hutan itu di tebangi untuk diambil kayu nya oleh orang-orang yang tidak bertanggung jawab sama saja kita sudah merusak alam bahkan keseimbangan alam itu sendiri.
     Penebangan hutan sekarang sudah semakin tidak terkendali , banyak orang-orang yang tidak bertanggung jawab menebang pohon-pohon dihutan seenaknya dan dalam jumlah yang besar , bahkan tidak hanya itu saja , banyak hewan-hewan yang mungkin sudah dilindungi oleh negara dan sudah terancam punah dibunuh untuk diambil kulitnya seperti harimau jawa yang sudah punah akibat ulah manusia itu sendiri.
     Jika kebiasaan buruk itu terus berlangsung dan pemerintah tidak mau bertindak tegas akan hal ini , bukan tidak mungkin anak cucu kita nanti tidak bisa melihat hewan-hewan tersebut , bukan hanya itu jika penebangan hutan tidak terkendali dan tidak dibarengi dengan reboisasi , saya yakin alam tidak akan seimbang apalagi dengan kemajuan teknologi seperti sekarang yang banyak menghasilkan karbondioksida , jika hutan ditebang semua apa yang akan menyerap karbondioksida tersebut kalau bukan pohon itu sendiri.
     Apalagi Indonesia termasuk dalam paru-paru dunia karena mempunyai hutan yang sangat luas , tetapi kenapa penebangan hutan sangat banyak dan tidak terkendali di indonesia , itu semua terjadi akibat pemerintah yang kurang tegas atau memang minimnya kesadaran manusia akan hutan ? tetapi saya kira itu semua akibat pemerintah yang kurang tegas , jika pemerintah bisa tegas akan hal ini saya yakin bumi ini akan seimbang khususnya di indonesia itu sendiri , jagalah hutan jangan biarkan mereka ditebangi hanya karena uang , jangan biarkan mereka ditebangi hanya karena kepintingan pribadi , sadarlah secara tidak langsung hutan itu sumber kehidupan untuk makhluk hidup